Langsung ke konten utama

Postingan

APAKAH TUBUH KEMULIAAN HENOKH DAN ELIA SAMA DENGAN TUBUH KEMULIAAN TUHAN YESUS?

Alkitab mencatat bahwa ada 2 tokoh (Henokh dan Elia) yang diangkat tubuhnya langsung ke Surga tanpa harus melewati kematian. Nah sekarang pertanyaannya adalah : Apakah kedua tokoh tersebut sudah memiliki tubuh kemuliaan seperti tubuh Tuhan Yesus miliki setelah Dia bangkit dari kematian? Khusus dalam hal yang ditanyakan ini, Henokh dan Elia adalah type (tipologi) orang-orang percaya yang tidak mengalami kematian jasmani, tetapi tubuhnya langsung diubah pada saat Tuhan Yesus datang kali yang kedua nanti. Jadi Henokh dan Elia (yang langsung diubah tubuhnya pada saat terangkat) memiliki kemuliaan, dan ini sama juga dengan orang-orang percaya yang belum mati saat Tuhan Yesus datang kali kedua, tubuh mereka langsung diubah menjadi tubuh kemuliaan (1 Kor. 15:51-53). Namun harus ditambahkan bahwa dalam hal pengangkatan Henokh dan Elia ke atas (ke surga), mereka menjadi type Yesus Kristus yang akan diangkat kelak setelah mati dan bangkit. Untuk pertanyaan, apakah tubuh kemuliaan mer
Postingan terbaru

APAKAH KETETAPAN ALLAH SELALU SINKRON DENGAN KEPUTUSAN MANUSIA?

Shalom pembaca yang budiman. Kali ini saya membagikan diskusi singkat saya dengan seseorang di Facebook yang bernama Andi. Dan karena saya merasa bahwa topik diskusi ini cukup menarik, maka saya memilih untuk mendokumentasikannya. Diskusi ini berawal dari status FB Pak Heno Soeroso (seorang teman FB) yang me-repost sebuah video akun fanpage Mazmur. Isi video tersebut berbicara tentang 3 macam keputusan Tuhan. Link videonya ada di sini  https://www.facebook.com/share/v/onD1Lhx6deEVjhWb/?mibextid=oFDknk . Dan demikian cuplikan diskusinya : Dionisius Daniel Goli Sali : Ini pandangan dari orang yang tidak mengerti providensi Allah. Andi : Saya juga termasuk orang yang tidak mengerti tentang providensi Allah. Barangkali anda bisa jelaskan? Dionisius Daniel Goli Sali : Baik. Secara singkat saja. Providensi Allah tidak pernah merampok kebebasan manusia dalam menentukan pilihan/membuat keputusan. Pada saat manusia membuat keputusan, keputusan itu lahir dari pertimbangan manusia,

KHOTBAH MINGGU 21 JANUARI 2024

THEMA : YESUS MENGAKU BAHWA DIA DATANG DARI ALLAH, APAKAH ITU ARTINYA BAHWA DIA BUKAN ALLAH? NATS : YOH 1:1-18 PERBANDINGAN KE EMPAT INJIL Dalam Kitab Suci ada 4 kitab Injil, yaitu Matius, Markus, Lukas dan Yohanes. Sekalipun dalam keempat kitab Injil itu ada banyak cerita yang sama, tetapi sebetulnya keempat penulis Injil itu mempunyai penekanan dan tujuan yang berbeda. Dan kalau kita membaca keempat kitab Injil itu maka akan terlihat bahwa mereka saling melengkapi satu dengan yang lain. Ilustrasi : Kalau kita mau membangun rumah, sedikitnya dibutuhkan 3 buah gambar dari rumah yang akan dibangun (dari atas, dari depan, dari samping). 3 buah gambar itu menggambarkan rumah yang sama, tetapi menggambarkannya dari sudut yang berbeda, sehingga mereka saling melengkapi satu dengan yang lain. 1) MATIUS a) Matius menekankan Yesus sebagai Raja. Ini tidak berarti bahwa Matius tidak menyatakan Yesus sebagai manusia (penekanan Lukas), sebagai Allah (penekanan Yohanes), sebagai hamba

SAKIT PENYAKIT DATANG DARIMANA? TUHAN, SETAN, ATAU MANUSIA?

(DARI TANYA-JAWAB DI GROUP FB "STUDI REFORMED MYM")  PERTANYAAN  Shalom selamat malam pak. Bagaimana pemaham Alkitab bapak soal sebuah penyakit (penyakit secara fisik) yang dialami oleh orang percaya (khusus untuk orang percaya). Sebab ada seseorang yang mengatakan bahwa penyakit yang dialami oleh orang percaya tidak mungkin berasal dari Allah. Melainkan penyakit itu berasal dari iblis. Tetapi saya memahami bahwa setidaknya penyakit itu bersumber kurang lebih dari 3 hal yakni : 1. Bisa saja dari iblis 2. Bisa saja karena kelalaian manusia 3. Bisa saja dari Allah sebagai bentuk ujian bagi orang percaya. Bagaimana menurut bapak? Terima Kasih  MURIWALI YANTO MATALU  Dari diri-Nya sendiri, Tuhan tidak pernah memberikan hal yang buruk, tetapi selalu hal yang baik karena Dia adalah baik (Maz. 145:9; Mat. 5:45). Di dalam Yakobus 1:17 berkata bahwa setiap pemberian yang baik berasal dari atas; dari Bapa. Jadi di dalam diri-Nya sendiri Tuhan tak pernah memberikan (dari tangan Dia) ses

APAKAH KARENA YESUS BERASAL DARI ALLAH, MAKA DIA BUKAN ALLAH? (MENANGGAPI SERANGAN UST. SUBANDI T SUKOCO)

Oleh : Dionisius Daniel Goli Sali   Beberapa hari yang lalu, seseorang mengirimi saya sebuah video dan meminta tanggapan saya atas video itu. Setelah saya lihat-lihat, ternyata ini adalah cuplikan video dari YouTube Ust. Subandi T Sukoco. Siapakah orang ini? Subandi atau yang lebih dikenal dengan Gus Mbetik ini, adalah seorang pendakwah yang sudah sering terlibat dalam diskusi-diskusi lintas agama. Nah dalam cuplikan video yang berdurasi 2 menit 42 detik ini, Subandi memberikan argumentasinya untuk menolak ke-Tuhanan dan ke-Allahan Yesus. Menurut Subandi karena Yesus datang dari Allah maka Yesus pasti bukan Allah. Cuplikan lengkapnya bisa ditonton disini👇 Setelah menonton videonya, saya menemukan bahwa penolakan Ust. Subandi T Sukoco terhadap ke-Allahan Yesus didasari atas dua fakta ini : PERTAMA, KARENA YESUS DATANG DARI ALLAH MAKA DIA BUKAN ALLAH   Yohanes 9:33 (TB) Jikalau orang itu tidak datang dari Allah, Ia tidak dapat berbuat apa-apa."  Menurut Ust. Subandi T Sukoco, karen

APAKAH YESUS KRISTUS DAN ISA AL-MASIH ADALAH ORANG YANG SAMA?

  Oleh : Dionisius Daniel Goli Sali Belakangan ini nama Elia Myron menjadi viral di kalangan pengguna Tiktok, hal ini tidak terlepas dari acara podcastnya dengan Dr Richard Lee beberapa waktu yang lalu. Elia seorang Apologet muda, remaja yang masih berusia 19 tahun ini dengan lantang dan penuh percaya diri menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh Dr Richard Lee.  Pada awalnya acara podcast yang berdurasi satu jam lebih itu mengangkat topik tentang perang antara Israel - Hamas dari perspektif Kristiani. Dr Richard mengajukan banyak pertanyaan seputar Israel, Zionis, dan Yudaisme dan hubungannya dengan Kekristenan. Nah diantara beragam pertanyaan tersebut, ada satu pertanyaan yang menarik yang kemudian menjadi isu hangat yang sedang diangkat saat ini adalah: "Apakah Yesus Kristus dan Isa Al-Masih adalah orang yang sama?" . Elia dengan tegas menjawab tidak! Yesus Kristus bukan Isa dan Isa bukan Yesus. Alasan Elia adalah narasi yang diberikan oleh Al-Qur'

"AYAH BIRONG, AYAH BIRONG"

"Ayah birong, Ayah birong". Pekikan kalimat ini lahir dari dua anak laki-laki yang sudah aku anggap seperti anak sendiri. Mendengar ini rasanya seperti sebuah godam 100 kilo dipukul ke ulu hati, bukan hanya sekedar sakit, tapi "nyesak" banget.  Sore itu ditengah kekalutan batin dan pikirin yang kusut, setelah  panas-panasan keliling cari kost atau kontrakan baru, saya mengajak istri untuk pergi ke rumah tetangga yang juga adalah jemaat gereja kami yang sudah kami anggap sebagai saudara sendiri. anak mereka sudah kami anggap sebagai anak kami sendiri, terlebih anak nomor 2, anak ini telah mengisi hati saya yang sangat merindukan anak kandung saat itu. Setelah menikah Tuhan masih menguji iman dan kesabaran kami, kami harus menunggu satu tahun baru kemudian memiliki Leonathan (Putra sulung kami yang masih berusia 6 OTW 7 bulan dalam perut mamanya saat ini) Wajah anak ini ganteng, kulitnya kuning langsat (putih) khas orang Batak, memiliki rambut yang lurus dan juga k